Sumber-sumber
informasi data primer dapat diperoleh dari:
a.
Langsung dari konsumen sendiri
Untuk
mendapatkan informasi yang tepat dan sesuai dengan kenyataan, umpamanya tentang
selera konsumen terhadap sesuatu produk, lebih baik informasinya langsung
datangnya dari konsumen sendiri.
Sudah
barang tentu tidak semuakonsumen harus didatangi, akan tetapi cukup dengan
mendapatkan sampel-sampel tertentu saja.
b.
Pedagang perantara
Dalam
hal ini yang dihubungi adalah parapedagang perantara, seperti grosir,
agen-agen, makelar dan lain sebagainya. Semuanya ini adalah untuk memperoleh
data-data yang bisa dipertanggungjawabkan.
c.
Para penjual
Di
samping pengecer, penjual yang berhubungan langsung dengan konsumen adalah merupakan
sumber data primer.
Para
penjual biasanya akan mendapat pujian atau keluhan bahkan cacian dari para
pelanggannya tentang barang-barang yang dijualnya. Semua pujian, keluhan bahkan
cacian daripara langganan untuk kepentingan riset pemasaran.
Belum ada tanggapan untuk "Sumber-sumber Informasi Data Primer Pemasaran"
Posting Komentar