Informasiuntukumum
- Pelaksana riset pemasaran harus menggunakan atau merancang alat-alat yang
dapat dipercaya untuk mengumpulkan informasi. Salah satu cara untuk
mengumpulkan informasi data adalah denganmenyediakan formulir yang sudah memuat
pertanyaan-pertanyaan.
Formulir
yang berisikan pertanyaan-pertanyaan tersebut disebut kuisioner.Bentuk
pertanyaan yang sudah dimuat dalam formulir bisa dibuat secara open ended atau
secara close ended.
Pertanyaan
open ended (open quetsions) adalah suatu pertanyaan yang dapat dijawab secara
bebas oleh para konsumen (reponden).
Sedangkan
pertanyaan close ended adalah suatu pertanyaan yang sudah dipersiapkan di dalam
formulir yang menyediakan, jawabannya mungkin pasti dan sesuaidengan riset.Ada
pula tipe pertanyaan berbentuk pilihan berganda (Multiple choise quetsion).
Tipe
pertanyaan pilihan ganda, mengajak responden dan memilih satu atau mungkin
lebih dari pilihan yang tersedia. Contohnya pertanyaan:
Alasan
apakah yang mendorong Anda tidak membeli barang-barang keperluan sehari-hari di
toko koperasi?
a.
Harganya terlalu mahal
b.
Jauh dari tempat tinggal
c.
Belum menjadi anggota koperasi
d.
Pelyanannya tidak memuaskan
e.
Mutu barangnya jelek
Begitu
pula Anda boleh membuat formulir yang membuat pertanyaan dua pilihan
(dichotomous quetsions).
Contoh
pertanyannya:
1.
Apakah ibu suka mempergunakan sabun merek “Rinso”? Ya Tidak
2.
Apakah ibu di dalam pembelian sabun merek Rinso selalu di toko Hero? Ya Tidak
3.
Setujukah,jika sabun merek “Rinso” mutunya ditingkatkan?Ya Tidak Agar lebih
jelas, coba pelajari langkah-langkah penyusunan formulir kuisioner, dalam
gambar di bawah ini.
•
Menentukan Sampel
Rancangan
untuk menentukan sampel, dalam pelaksanaan riset akan menjawab tiga masalah
yaitu:
1.
Siapa yang menjadi objek survai?
2.
Berapa banyak sampel yang diperlukan?
3.
Bagaimana cara memilih sampelnya?
Masalah
yang paling sulit di dalam menentukan sampel, sebenarnya adalah bagaimana
caranya untuk menemukan objek yang akan diteliti, karena tidak selalu nampak
jelas sifat informasi yang diinginkan si pembeli.
Sedangkan
banyaknya sampel yang dipilih harus representatif, agar dapat memberikan hasil
yang lebih baik. Di dalam menentukan sampel, sangat memerlukan keterangan data
yang sangat teliti, karena data-datayang diperlukan sangat banyak dan sangat
luas sekali.
Akan
tetapi tidaklah ekonomis, apabila semua keterangan data yang banyak itu harus
terkumpul semuanya. Karena di dalam hal ini terlalu memakan waktu, sampelnya
terlalu banyak dan biayanya juga sangat besar.
Oleh
karena itu petugas riset pemasaran dapat menentukan dari siapa dan dari pihak
mana keterangan-keterangan itu dapat dikumpulkan.
Belum ada tanggapan untuk "Cara Mempersiapkan Formulir Pengumpulan Data Pada Pemasaran"
Posting Komentar