Setelah
Bumi ini terbentuk dari massa gas seperti telah dikemukakan melalui hipotesis
tentang terbentuknya bumi, lambat laun mengalami proses pendinginan sehingga
bagian terluarnya menjadi keras.
Adapun
bagian dalamnya masih tetap, yaitu berupa massa zat yang panas dalam keadaan
lunak.
Sepanjang
proses pendinginan yang berlangsung dalam jangka waktu jutaan tahun, zat-zat
pembentuk bumi terdiri atas berbagai jenis sifat kimia dan fisikanya sempat
memisahkan diri sesuai dengan perbedaan sifat-sifat tersebut.
Hasil-hasil
penelitian terhadap fisik bumi menunjuk kan bahwa batuan-batuan pembentuk bumi
mulai dari kerak bumi sampai inti bumi memiliki komposisi mineral dan unsur
kimia yang berbeda-beda.
Belum ada tanggapan untuk "Penampang Bumi dan Lapisan-Lapisannya "
Posting Komentar